Pages - Menu

Jumat, 06 Februari 2009

BHP???kemana sikap mahasiswa??

Sampai hari ini banyak yang bertanya. mana sikap dari mahasiswa? apakah mahasiswa sudah tidak punya nyali untuk bersikap? BHP sudah di sahkan dari bulan Desember tahun kemarin, tetapi sampai saat ini belum ada sebuah sikap satu dari seluruh mahasiswa, ada yang menolak, ada yang menerima, dengan berbagai pertimbangan masing-masing kampus.
Kemarin di akhir tahun 2008 BEM seluruh Indonesia mengadakan pertemuan di Lampung (UNILA) dari tanggal 26-29 Desember 2008. disana banyak membahas tentang isu-isu nasional, dan salah satunya BHP. Dalam agenda itu teman-teman berusaha untuk memberikan sebuah keputusan sikap terhadap BHP, tetapi memang BHP yang sudah disahkan ini harus lebih banyak dikaji oleh semua kalangan, maka BEM SI memutuskan untuk mengkaji BHP lebih dalam.
Dari hasil di UNILA, BEM ReMa UNY dinobatkan sebagai koordinator Bidang pendidikan BEM SI, dan akan membuat sebuah forum bhp_centre untuk teman-teman BEM SI. Dan akan menyelenggarakan Lokakarya Nasional BHP untuk menyatukan sikap dan langkah gerak bersama. BEM ReMa UNY akan mengadakan Lokakarya Nasional BHP itu pada tanggal 6-9 Maret 2009 nanti. dan semoga dari sana didapatkan sebuah hasil dimana itu nantinya akan menjadi sejarah merubah bangsa ini menjadi lebuh baik.
Tetap Semangat Kawan-kawan....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar